Luis Milla tentang Perkembangan Timnas Indonesia yang Dipolesnya

Luis Milla sudah menghabiskan waktu satu tahun bersama Timnas Indonesia. Bagaimana penilaian Milla tentang skuat Merah Putih sampai saat ini?

Milla baru saja menutup training camp Timnas U-23 dan U-19 di lapangan ABC, Senayan, Jakarta. Pelatnas itu sekaligus menandai satu tahun kebersamaan Milla, dua asistennya Luis Cembranos dan Miguel Gandia, dan Bima Sakti serta pemain-pemain Timnas.

Bagaimana perkembangan Timnas selama dipoles Milla? Apakah Milla bahagia menangani pasukan Merah Putih?

“Pertama-tama, sebagai pelatih timnas, saya ingin bilang kalau saya saya sangat senang menjadi pelatih timnas. Kenapa? Karena orang-orang Indonesia sangat baik maka saya dapat melaksanakan pekerjaan saya dengan sangat baik. Saya juga memiliki relasi yang baik dengan anak-anak saya,” kata Milla beberapa waktu lalu.

“Di Timnas saya sangat senang dan tidak ada yang lebih membahagiakan ketimbang melihat anak-anak saya mempunyai proges yang baik, baik secara individu ataupun tim. Saya berharap akan terus meningkat,” ujar entrenador 51 tahun itu.

Milla dikontrak oleh PSSI selama dua tahun. Dia menggantikan ALfred Riedl di tim.

Oleh PSSI Milla ditugasi untuk menyiapkan Timnas U-22 ke SEA Games 2017 Kuala Lumpur. Kemudian, tugas terdekat Milla adalah mendampingi Timnas ke Asian Games 2018 dan masih menyisakan pekerjaan untuk mendampingi timnas tampil di kualifikasi Olimpiade.

“Dari skala 1-10, saya menilai performa pemain sudah 10. Selalu 10. Saya selalu berpikir tim selalu lebih baik, berpikir lebih baik, selalu antusias karena saya tahu pemain saya akan selalu lebih baik,” ujar Milla.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

%d bloggers like this: