Ada Jorge Mendes di Belakang Promosi Wolverhampton

casinobet77 – Wolverhampton Wanderers jadi tim pertama yang promosi ke Premier League 2018/2019. Sukses klub tersebut banyak melibatkan super agen, Jorge Mendes.

Wolves memastikan promosi pada akhir pekan lalu, ketika pesaingnya, Fulham, ditahan imbang Brentford 1-1. Hasil itu membuat posisi Wolves dipastikan tak tergeser dari dua besar.

Terakhir kali Wolves lolos ke Premier League terjadi pada musim 2012/2013. Namun ketika itu, Wolves langsung terdegradasi lagi lantaran hasil buruk. Mereka menjadi juru kunci Liga Inggris dan kembali ke Championship. Prestasinya sejak saat itu tak kunjung membaik, dengan justru terdegradasi lagi ke League One.

Usai juara League One pada musim 2013/2014, Wolves kesulitan bersaing di Divisi Championship. Mereka pun melewati tiga musim di Championship dengan finis di peringkat 7, 14, dan 15.

Di musim 2017/2018, persiapan dilakukan Wolves untuk bangkit. Mereka mendatangkan beberapa muka anyar seperti meminjam Diogo Jota dari Atletico Madrid, Alfred N’Diaye (Villarreal) dan Willy Bolly (Porto).

Deretan pemain yang diboyong berlanjut dengan Ruben Neves, Ryan Bennett, John Ruddy, Barry Douglas, hingga pelatih Nuno Espirito Santos.

Diogo Jota tampil bersinar dengan mencetak 17 gol musim ini. Sementara polesan Santos membuat Wolves menjadi tim yang cukup impresif, dengan mencetak 76 gol (terbanyak) dan kebobolan 36 (paling sedikit kedua setelah Cardiff 35 gol).

Dari sinilah muncul nama Jorge Mendes, sang super agen asal Portugal. Mendes punya peran besar dalam sukses Wolves promosi karena dialah yang mendatangkan pemain-pemain pilar klub tersebut.

Lalu apa hubungan Mendes dengan Wolves?

Wolves saat ini dipunya oleh konglomerasi asal China, Fosun. Nah, Fosun ternyata juga memiliki saham pada Gestifute, agensi pemain milik Medes.

Soal hubungan Mendes, Fosun, dan Wolves sudah jadi pembicaraan hangat di Inggris. Relasi di antara mereka bertiga memunculkan konflik kepentingan dan dinilai sudah menyalahi aturan FA.

Keberadaan Mendes di Wolves memberi efek yang sangat signifikan untuk klub tersebut. Lihatlah bagaimana Wolves bisa mendatangkan banyak pemain asal Portugal, termasuk pelatih Nuno Esperito Santo, yang pernah melatih FC Porto.

Yang paling signifikan adalah pembelian Ruben Navas. Sempat dikabarkan jadi incaran beberapa klub Premier League, Navas malam memilih berlaga di Divisi Championship bersama Wolves.

Kejelian manajemen dan Santos meracik Wolves musim ini patut dicermati musim depan, ketika datang di Premier League. Managing Director Wolves Laurie Dalrymple menegaskan Wolves memang berambisi menjadi tim yang disegani dan tak berniat melepas pemain-pemain terbaiknya.

Ada Jorge Mendes di Belakang Promosi WolverhamptonFoto: Gonzalo Arroyo Moreno/Getty Images

“Tidak ada tekanan sama sekali [untuk menjual pemain penting]. Kami sedang membangun klub dan tim untuk masa depan sehingga akan sedikit melemahkan jika kami membiarkan aset kami cepat keluar dalam tahap pertama proyek ini,” kata Dalrympie dikutip Sky Sports.

“Kami sepenuhnya sadar bahwa promosi ke Liga Premier adalah bagian utama di mana kami ingin membawa klub ini. Tapi ini bukanlah akhir. Promosi bukanlah akhirnya. Kami ingin bersaing untuk waktu yang lama dan memposisikan kami di jajaran elit sepakbola Inggris,” tegasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

%d bloggers like this: