Son Heung-Min Tak Ingin Disamakan dengan Harry Kane

 

Casinobet77,   Harry Kane dan Son Heung-Min adalah dua pemain yang turut membantu performa Tottenham Hotspur pada beberapa musim terakhir. Keduanya memiliki peranan penting dalam sepertiga lapangan akhir Spurs.

Sejak awal Maret, Son menjalankan tugas yang sebelumnya diemban Kane. Sebagai ujung tombak pengganti, pemain 25 tahun itu mampu menggantikan peran rekannya yang cedera.

Kendati cukup sukses menjadi pembobol gawang lawan, Son enggan disamakan dengan Kane yang menurutnya merupakan pemain terbaik di dunia.
“Harry Kane adalah pemai yang paling penting untuk Inggris karena dia adalah pemain terbaik di dunia. Inilah sepak bola, terkadang Anda mengalami cedera, Tottenham harus siap bermain tanpa Harry. Menyedihkan tapi pemain lain harus siap,” kata Son.

“Saya tidak seperti Harry. Saya hanya berlatih setiap hari. Jika saya berhasil mewujudkan sesuatu maka itu adalah kabar bagus,” sambung mantan pemain Hamburg SV dan Bayer Leverkusen.

Baca juga :   Pemain PSG Tak Tanggapi Serius Isu Neymar ke Madrid

Secara posisi, Son dan Kane memiliki perbedaan. Jika Kane merupakan striker, Son merupakan pemain depan yang bisa bermain di sisi sayap, gelandang serang, maupun ujung tombak. Ketika Kane bermain, maka Son akan bergeser ke posisi sayap.

Pemain asal Korea Selatan itu menyadari kemampuannya bertahan di Spurs selama dua setengah tahun tidak terlepas dari kerja keras.

Son telah membukukan 131 penampilan dan 47 gol bersama The Lilywhites di berbagai ajang.

Penampilannya yang cukup impresif membuat Son dikabarkan akan mendapat perpanjangan kontrak di klub asal London Utara tersebut. Namun Son tidak ingin masalah pribadinya beredar.

“Saya hampir bermain selama tiga tahun di Tottenham. Saya telah berkembang dan saya menikmatinya hari demi hari,” ujar Son

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *