Casinobet77, Barcelona membuka jalan meraih gelar ganda domestik setelah mengunci titel Copa del Rey dengan menggebuk Sevilla lima gol tanpa balas.
Barcelona sukses meraih gelar pertama musim ini setelah membungkam Sevilla 5-0 di final Copa del Rey, Minggu (22/4) dini hari WIB.
Bermain di Wanda Metropolitano Stadium, the Catalans tak menemui banyak kesulitan untuk membekuk Sevilla, yang diarsiteki Vincenzo Montella.
Brace Luis Suarez yang mengapit gol Lionel Messi membawa Blaugrana unggul tiga gol di babak pertama. Dominasi tim polesan Ernesto Valverde berlanjut ke babak kedua, dengan menambah dua gol lagi via Andres Iniesta dan penalti Philippe Coutinho.
Barcelona sepertinya belajar dari pengalaman mereka saat bermain imbang 2-2 dengan Sevilla di La Liga bulan lalu. Raksasa Catalan ini langsung menyerang tim Andalusia begitu wasit meniup peluit kick-off.
Baca juga : Mohamed Salah Samai Rekor Cristiano Ronaldo & Luis Suarez
Dan, mereka berhasil mendapaykan gol pembuka setelah 14 menit. Melihat lini belakang Sevilla lengah, Jasper Cillesen memberikan umpan panjang untuk Coutinho dan eks pemain Liverpool tersebut berhasil meneruskannya ke mulut gawang, yang kemudian dilesakkan Suarez.
Sevilla merespons dengan baik, namun Barca mampu mempertahankan dominasi mereka dan nyaris mencetak gol kedua saat sepakan Iniesta membentur mistar gawang dari luar area penalti.
Namun, Barca tak menunggu terlalu lama untuk menggandakan skor. Jordi Alba mengirim umpan untuk Messi dengan aksi backheel setelah setengah jam dan bintang Argentina itu dengan tenang merobek jala Sevilla.
Sevilla makin terbenam sebelum jeda, kali ini Messi berperan sebagai pemberi umpan untuk Suarez dan penyerang Uruguay itu menaklukkan David Soria.
Unggul tiga gol, Barca memulai babak kedua lebih relaks, meski tak lama kemudian mereka membuka keunggulan empat gol.
Iniesta berhasil mencuri bola dari Ever Banega sebelum bertukar umpan dengan Messi di dekat area penalti, lalu pemain Spanyol itu melesakkan gol dari sudut sempit.
Clement Lenglet, yang digadang-gadang gabung Barca musim depan, melakukan handball di area terlarang dan Coutinho dengan tenang mengeksekusi penalti untuk menutup pesta gol the Catalans.