Seperti Biasa, Ronaldo Akan Bukukan 30 Gol

Prediksibolabet77 – Cristiano Ronaldo masih belum menyumbangkan gol untuk Juventus. Meski demikian, dia diyakini akan membukukan sebanyak 30 gol untuk Bianconeri.

Ronaldo didatangkan dengan nilai transfer 100 juta euro oleh Juventus. Dia diharapkan menjadi sumber gol tim asal kota Turin itu.

Dalam tiga pertandingan yang sudah dijalani Juventus di Serie A, Ronaldo selalu bermain. Sudah ada 27 tembakan yang dilepaskan oleh CR7.

baca juga – Guardiola Tantang Sane Segera Tampil Bagus Lagi

Pemain Sassuolo, Kevin-Prince Boateng, pernah menjadi saksi ketajaman Ronaldo di La Liga. Boateng sempat menghabiskan sebagian waktu dalam karier sepakbolanya dengan memperkuat Las Palmas.

Menatap laga Juventus melawan Sassuolo yang akan berlangsung di Sassuolo, Minggu (16/9/2018) malam WIB, Boateng berharap Juve dan Ronaldo tak ada dalam performa terbaik.

“Dia hanya membutuhkan gol pertama. Setelah itu, dia akan seperti biasanya mencetak 30 gol dalam satu musim. Tapi, saya berharap dia tak akan memulainya melawan kami.” kata Boateng di Football Italia.

“Kami butuh memainkan laga yang sempurna melawan Juventus dan berharap mereka tak dalam kondisi terbaik,” dia menambahkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *