Real Madrid Vs Girona – Gol Panenka Bawa Los Blancos Unggul di Babak I

Real Madrid untuk sementara menutup babak pertama dengan skor 2-1 saat menjamu Girona di Santiago Bernabeu pada laga leg pertama babak perempatfinal Copa del Rey, Kamis (24/1/2019) atau Jumat dini hari WIB.

 

DUTABET – Bermain di depan publik sendiri, Real Madrid harus mengawali laga dengan kebobolan secara cepat.

Serangan pertama Girona tak bisa dihadang lini pertahanan Real Madrid pada menit ke-7.

RaulGarcia yang menyisir sisi kiri mengirim umpan ke kotak penalti. Bek-bek Real Madrid tak siap sehingga Anthony Lozano dengan mudah mencocor bola masuk ke gawang Thibaut Courtois. 1-0 untuk tim tamu.

Tersentak gol pembuka, Real Madrid langsung meluncurkan serangan.

Los Blancos mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-18.

Alvaro Odriozola yang melakukan sprint hingga masuk ke kotak penalti, lalu mengirimkan umpan ke Lucas Vazquez.

Pemain asal Spanyol tanpa kesulitan megarahkan bola yang tak bisa dijangkau kiper. Skor 1-1.

Usai menyamakan kedudukan, Real Madrid lebih mendominasi laga. Tercatata 3 kali percobaan tembakan yang dilakukan oleh Vinicius Jr (28′) dan Karim Benzema (29′, 36′) namun semuanya belum menemui sasaran.

Pada menit ke-41, Real Madrid mendapat hadiah penalti dari wasit usai Vincius Jr dilanggar oleh Anthony Lozano.

Sang kapten, Sergio Ramos menjadi eksekutor dan sukses mengirim bola melewati kiper dengan tendangan ala Panenka.

Real Madrid (4-3-3): 25-Thibaut Courtois; 19-Alvaro Odriozola, 4-Sergio Ramos, 6-Nacho Fernandez, 12-Marcelo; 24-Dani Ceballos, 14-Casemiro, 10-Luka Modric; 17-Lucas Vazquez, 28-Vinicius Jr, 9-Karim Benzema

Pelatih: Santiago Solari

Girona (5-3-2): 1-Gorka Iraizoz Moreno; 14-Raul Garcia, 20-Marc Muniesa, 15-Juanpe, 5-Pedro Alcala, 4-Jonas Ramalho; 6-Alex Granell, 10-Borja Garcia, 12-Douglas Soares; 19-Anthony Lozano, 22-Seydou Doumbia

Pelatih: Eusebio Sacristan

Wasit: Alberto Undiano

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *