DUTABET – Peringkat 4 Chelsea akan menjamu pemimpin klasemen Manchester City di Stamford Bridge pada matchweek 16 Premier League 2018/19, Minggu (09/12). Chelsea menyandang status underdog meski main kandang.
Chelsea dan City sama-sama mengawali musim ini dengan impresif. Namun Maurizio Sarri dan Chelsea kedodoran di pekan ke-13, tumbang 1-3 melawan Tottenham dan menelan kekalahan pertama mereka di Premier League.
Chelsea bangkit dengan mengalahkan Fulham 2-0 lewat gol-gol Pedo dan Ruben Loftus-Cheek, tapi kemudian tersungkur lagi. Mereka menyerah 1-2 di kandang Wolverhampton tengah pekan kemarin.
Pasukan Josep Guardiola masih tak terkalahkan di Premier League musim ini. Tengah pekan kemarin, tanpa Sergio Aguero yang cedera, City mengalahkan Watford 2-1 melalui gol-gol Leroy Sane serta Riyad Mahrez, dan membukukan tujuh kemenangan beruntun di liga.
Musim lalu, ketika masih ditangani Antonio Conte, Chelsea kalah dengan skor identik 0-1 melawan City kandang dan tandang. Chelsea kalah oleh gol tunggal Kevin De Bruyne di Stamford Bridge, kemudian takluk di Etihad Stadium oleh gol tunggal Bernardo Silva dari assist David Silva.
Awal musim ini, bersama Sarri, Chelsea sudah menghadapi City di ajang Community Shield dan kalah 0-2. Gol-gol City diborong oleh Aguero dari assist Phil Foden dan Bernardo Silva.
City memenangi tiga laga terakhirnya melawan Chelsea di semua ajang. City pun berkesempatan meraih empat kemenangan beruntun atas Chelsea untuk pertama kalinya sepanjang sejarah pertemuan mereka.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN CHELSEA vs MANCHESTER CITY :
Chelsea (4-3-3): Arrizabalaga; Alonso, Luiz, Rudiger, Azpilicueta; Kovacic, Jorginho, Kante; Hazard, Giroud, Pedro. Manajer: Maurizio Sarri.
City (4-3-3): Ederson; Delph, Laporte, Stones, Walker; David Silva, Fernandinho, Bernardo Silva; Sterling, Gabriel Jesus, Mahrez. Manajer: Josep Guardiola.
5 PERTEMUAN TERAKHIR CHELSEA vs MANCHESTER CITY :
05-08-2018 Chelsea 0-2 City (Community Shield)
04-03-2018 City 1-0 Chelsea (EPL)
30-09-2017 Chelsea 0-1 City (EPL)
06-04-2017 Chelsea 2-1 City (EPL)
03-12-2016 City 1-3 Chelsea (EPL).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR CHELSEA :
11-11-2018 Chelsea 0-0 Everton (EPL)
25-11-2018 Tottenham 3-1 Chelsea (EPL)
30-11-2018 Chelsea 4-0 PAOK (UEL)
02-12-2018 Chelsea 2-0 Fulham (EPL)
06-12-2018 Wolverhampton 2-1 Chelsea (EPL).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR CITY :
11-11-2018 City 3-1 United (EPL)
24-11-2018 West Ham 0-4 City (EPL)
28-11-2018 Lyon 2-2 City (UCL)
01-12-2018 City 3-1 Bournemouth (EPL)
05-12-2018 Watford 1-2 City (EPL).
Prediksi skor Chelsea vs Manchester City : 0-1