Prediksibolabet77 – Kendati Real Madrid menang tipis 1-0 atas Espanyol, Julen Lopetegui puas. Banyak pelajaran yang bisa dipetik dari laga itu.
Dalam pertandingan pekan keempat Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, Minggu (23/9/2018) dini hari WIB, Madrid tak menampilkan kekuatan penuh. Mereka tampil tanpa Marcelo, Toni Kroos, dan Gareth Bale.
Di akhir laga, Madrid menang 1-0. Gol semata wayang dicetak oleh Marco Asensio pada menit ke-41.
baca juga – Siapa Bakal Menang di Aragon, Marquez atau Lorenzo?
“Tim tahu bagaimana rasanya menderita ketika tak bisa mengontrol pertandingan. Kami membuat gol Asensio sangat berharga,” kata Lopetegui seperti dilansir Marca.
“Espanyol tampil sangat bagus dan sangat terorganisasi. Kami menyadari itu menyulitkan kami. Tiga poin itu kami dapatkan dari pertandingan yang rumit dan sulit,” ujar dia.
“Kami kehabisan energi dan kehilangan kontrol di babak kedua. Kami kelelahan…, karena kami bertanding di dua laga dalam tiga hari terakhir,” Lopetegui membeberkan.
Dengan tambahan tiga poin itu, untuk sementara Madrid menggausai puncak klasemen dengan 13 poin (empat kemenangan dan satu kali seri).