Casinobet77, Insiden yang dialami dua pembalap bintang MotoGP, yakni Marc Marquez dan Valentino Rossi, di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina, sepekan yang lalu, masih menjadi topik perbincangan yang hangat. Berbagai pihak melontarkan berbagai penilaiannya terkait insiden tersebut.
Namun, pembalap Tim Ducati Corse, Jorge Lorenzo, yakin perbincangan terkait insiden yang dialami Marquez dan Rossi akan segera berakhir. Dirinya yakin, dalam waktu dekat, publik akan mengalihkan perhatiannya ke permasalahan lain yang terjadi di dunia balap motor kasta tertinggi, MotoGP.
Hal tersebut diyakini Lorenzo karena seri ketiga MotoGP 2018 akan segera digelar dalam waktu dekat di Circuit of the Americas (COTA), Amerika Serikat, pada Senin 23 April 2018 dini hari WIB. Dalam balapan tersebut, berbagai insiden mungkin saja akan kembali terjadi. Karena itu, pembalap asal Spanyol itu yakin pembicaraan terkait persaingan Marquez dan Rossi akan segera berakhir.
Baca juga : Atletico Madrid Punya Kiper Terbaik di Dunia
Lorenzo sendiri mengaku tidak mau mengomentari terlalu jauh terkait insiden yang dialami pembalap Tim Repsol Honda dan Movistar Yamaha tersebut. Sebab, menurut X-Fuera –julukan Lorenzo, masalah ini terjadi karena persaingan ketat yang telah tersaji sejak lama antara Rossi dan The Baby Alien –julukan Marquez.
Lorenzo mengaku lebih memilih untuk mempersiapkan diri jelang perhelatan MotoGP Amerika Serikat 2018 ketimbang memikirkan masalah Marquez dan The Doctor –julukan Rossi. Hal ini dilakukan rekan setim Andrea Dovizioso itu agar bisa mendapatkan hasil yang apik di seri ketiga MotoGP tersebut.
“Saat ini, saya hanya ingin membicarakan hal-hal mengenai diri saya. Saya tidak ingin membicarakan kontroversi antara Marquez dan Rossi. Itu bukanlah urusan saya. Itu masalah kedua pembalap tersebut,” ujar Lorenzo.
“Menurut saya, masalah ini terjadi dalam balapan karena ada ketidaksepakatan antara keduanya. Selalu saja ada orang yang harus mengalami masalah dengan orang lain. Namun, saya yakin peristiwa di Argentina akan segera menjadi kenangan dan anekdot,” tukas Lorenzo.