Berita Basket NBA: Lonzo Ball ternyata tidak hanya dikenal karena memiliki ayah yang tempramental yaitu LaVar Ball. Namun juga cukup dikenal karena keduanya sukses memunculkan gebrakan baru dalam sejarah sepatu NBA dengan mengeluarkan produk tersendiri yaitu Big Baller Brand.
Lonzo Ball sudah menjadi terkenal sebelum masuk ke dalam skuad Los Angeles Lakers. Hal tersebut dikarenakan ayahnya yang menjadi buah bibir pembicaraan di banyak kalangan.
LaVar Ball (ayah Lonzo Ball) dikenal mempunyai tiga anak yaitu Lonzo, LiAngelo, dan LaMelo. LaVar berkeinginan untuk ketiga anaknya tersebut mampu menjadi pemain basket profesional di kompetisi NBA. Selain berusaha mengembangkan anaknya, LaVar Ball juga mengeluarkan produk sepatu basketnya sendiri yaitu Big Baller Brand. Salah satu sepatu pertama yang di buat oleh Big Baller Brand adalah sepatu milik Lonzo, ZO2 Prime.
BACA JUGA : Kobe: Menang Oscar Lebih Baik Ketimbang Juara NBA
Lonzo Ball sendiri sudah memakainya sejak lama. Saat membela Los Angeles Lakers dalam musim reguler, ia hampir selalu menggunakan sepatu miliknya sendiri daripada produk ternama seperti Nike ataupun Adidas. Setelah lama menggunakan sepatunya tersebut, akhirnya Lonzo Ball keluar dengan model terbaru dari ZO2 Prime nya saat Los Angeles Lakers menjamu perlawanan Dallas Mavericks di Staples Center, Jumat (23/2).
Ball yang menjalani pertandingan pertamanya usai absen lama karena cedera lutut terlihat menggunakan sepatu yang memiliki warna tidak biasanya. Benar saja, itu adalah warna terbaru dari sepatu ciri khasnya. Modelnya sepintas memang tidak berbeda jauh dari sepatu yang ia kenakan sebelumnya. Bedanya, sepatunya kali ini memiliki aksen dan corak hitam yang membuatnya terlihat elegan. Sepatu ini dibanderol cukup tinggi dengan harga 495 US Dollar.