Guardiola Pernah Ditawari Pogba, Ini Komentar Mourinho

casinobet77 – Jose Mourinho menyebut Josep Guardiola melakukan kesalahan saat mengklaim Paul Pogba pernah ditawarkan ke Manchester City.

Guardiola mengatakan City sempat ditawari untuk membeli Pogba dari Manchester United oleh agennya, Mino Raiola pada Januari lalu. Guardiola mengungkapkannya sehari sebelum derby Manchester yang berlangsung Sabtu (7/4).

Pogba memang sempat dikritik belakangan karena gagal memperlihatkan performa terbaiknya di MU. Tapi di laga derby, gelandang asal Prancis itu membuktikan kualitasnya.

Pogba menjadi bintang kemenangan dramatis MU atas City dengan skor 3-2 di Etihad Stadium. MU sempat tertinggal 0-2, tapi Pogba mencetak dua gol untuk menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Chris Smalling kemudian mencetak gol kemenangan Setan Merah.

Mourinho, menilai klaim Guardiola soal Pogba mungkin cuma sebuah kesalahan.

“Saya terkadang membuat kesalahan. Tidak masalah,” kata Mourinho seperti dilansir BT Sport.

“Tidak, saya bahkan tidak memikirkannya. Kami tahu Guardiola dan Mino, hubungannya tidak bagus, jadi itu normal jika terkadang keduanya sedikit ‘bergesekan’ satu sama lain.”

“Saya cuma fokus ke pertandingan dan saya pikir Paul juga begitu, sebab cara dia bermain hanya mungkin terlihat kalau dia fokus,” Mourinho menegaskan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *